Page 833 - Fisika Dasar 1 - Mikrajuddin Abdullah
P. 833
Bab 10 Fluida
adalah 0,4. (Petunjuk: hitung gaya gesekan total pada mobil. Untuk
mempertahankan kecepatan, gaya yang dikelurkan mobil sama dengan gaya
gesekan total. Daya adalah perkalian gaya dan kecepatan).
43) Daya rusak yang ditimbulkan oleh angin tornado di daerah perkotaan
adalah karena penurunan tekanan secara tiba-tiba ketika tornado melintas.
Besarnya penurunan tekanan bisa mencapai 10% dari tekanan atmosfir.
Mengapa bisa terjadi penurunan tekanan seperti itu?
44) Seorang pasien diberikan transfusi darah. Darah dialirkan melaui selang
infus dari suatu tabung yang berada pada ketinggian terntentu dari posisi
jarum. Darah dimasukkan ke dalam pembuluh darah melalui jarum yang
memiliki diameter 0,4 mm dan panjangnya 4 cm. Berapakah ketinggian
tabung darah agar debit darah yang masuk dalam pembuluh darah adalah
4,0 cm /menit? Anggap bahwa tekanan darah dalam pembuluh darah lebih
3
tinggi 10 torr daripada tekanan atmosfer, koefisien viskositas darah 0,004
Pa.s, dan massa jenis darah 1050 kg/m . (Petunjukan: 1 torr = tekanan
3
hidrostatik yang dihasilkan air raksa setinggi 1 cm. Hitung perbedaan
tekanan antara dua ujung jarum. Lalu gunakan persamaan Pouseille).
45) Perkirakan tekanan di tengah-tengah hurricane katagori 5 yang bergerak
dengan laju 300 km/jam.
46) Berapakah gaya angkat yang disebabkan oleh prinsip Bernoulli pada
sebuah sayap yang luasnya 80 m jika laju udara di sisi atas sayap adalah
2
340 m/s dan di bawah sayap 290 m/s?
47) Sebuah bak yang permukaannya sangat luas memiliki dasar yang terletak
pada ketinggian 2 meter di atas lantai. Tinggi permukaan air dalam bak
adalah 1,5 m. Jika di dasar bak dibuat lubang yang bukaannya berarah
vertical, berapa lama waktu yang diperlukan air yang keluar dari lubang
mencapai lantai? Berapa jauh dari dinding bak air jatuh (dalam arah
horizontal)?
48) Venturimeter air raksa digunakan untuk mengukur laju aliran minyak
dalam sebuah pipa yang berdiamater 50 cm. Pada saluran pipa tersebut,
terdapat bagian pipa yang mengecil yang memiliki diameter 25 cm. Massa
jenis minyal adalah 900 kg/m . Jika perbedaan tinggi permukaan air raksa
3
pada venturimeter adalah 5 cm, berapakah laju minyak pada pipa besar?
Berapa pula debit minyak?
49) Berat sebuah gelas ukur kosong adalah 2,5 N. Ke dalam gelas dimasukkan
alcohol hingga beratnya bertambah menjadi 3,5 N. Berapakah volum
alkohol yang dimasukkan ke dalam gelas?
50) Air yang bersuhu 20 C dimasukkan dalam wadah tertutup kemudian
o
dipanaskan hingga sununya mencapai 60 C. Apakah massa air dan wadah
o
berubah? Apakah massa jenis air berubah?
51) Sebuah pipa dimasukkan ke dalam wadah berisi air raksa. Ujung pipa yang
masuk ke dalam air raksa terbuka, sedangkan di ujung lainnya, dilakukan
penvakuman. Jika tekanan udara luar 9 10 Pa, berapakah ketinggian air
4
raksa dalam pipa? Jika pipa dimiringkan hingga membentuk sudut 60
o
terhadap horizontal, berapakah panjang kolom air raksa di dalam pipa?
52) Di dalam sebuah gelas silinder yang memiliki jari-jari lubang 4 cm
dimasukkan air hingga mencapai ketinggian 7 cm. Di atas air kemudian
dimasukkan minyak yang memiliki massa jenis 800 kg/m hingga tinggi
3
total cairan dalam gelas adalah 20 cm. Berapakah gaya yang dialkukan
820

