Page 37 - Modul Guru Mahamboro
P. 37
KEGIATAN BELAJAR 2
GELOMBANG
Alokasi Waktu : 2 x 40 menit
Tujuan Pembelajaran:
1. Siswa dapat menjelaskan pengertian dari gelombang melalui percobaan dengan
tepat secara inovatif, kreatif, dan berkelompok.
2. Siswa dapat menganalisis macam-macam gelombang melalui percobaan
dengan teliti secara inovatif, kreatif, dan berkelompok.
3. Siswa dapat menunjukkan pengertian amplitude dalam gelombang melalui
percobaan dan diskusi dengan tepat secara inovatif, kreatif, dan berkelompok.
4. Siswa dapat menganalisis hubungan antara panjang gelombang, frekuensi,
periode, dan cepat rambat gelombang melalui diskusi dengan tepat secara
inovatif, kreatif, dan berkelompok.
AYO MENGAMATI
Gambar 2.1 ombak pantai Gambar 2.2 bendera
Sumber :litbang.kemendagri.go.id Sumber : kalteng.kemenag.go.id
Pernahkah kamu pergi ke pantai? Tentu sangat menyenang kan, bukan?
Demikian indahnya ciptaan Tuhan. Di pantai kamu bisa melihat ombak. Ombak
tersebut terlihat bergelombang dari tengah menuju pantai dan semakin lama
semakin kecil, lalu akhirnya menerpa pesisir pantai. Jadi, apa sebenarnya ombak
itu?
Ketika kamu mengikuti upacara pengibaran bendera di sekolahmu, kamu
melihat bendera berkibar diterpa angin. Pernahkah kamu memerhatikan
bagaimana gerak bendera tersebut?
Peristiwa ombak laut ataupun berkibarnya bendera merupakan contoh dari
gelombang. Jadi, apa sebenarnya gelombang itu?
Modul IPA Berbasis Guided Inquiry
FXCFNCIOJIDS 19

