Page 13 - uu ciptakarya Master
P. 13

Peraturan Perundang-undangan

                        Dengan persetujuan bersama antara

               DEWAN PERWAKILAN RAKYAT REPUBLIK INDONESIA
                                         DAN

                         PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA
                                  MEMUTUSKAN :

           Menetapkan :  UNDANG-UNDANG TENTANG KETENAGAKERJAAN.

                                        BAB I
                                KETENTUAN UMUM

                                       Pasal 1

           Dalam undang-undang ini yang dimaksud dengan :
           1.  Ketenagakerjaan adalah segala hal yang berhubungan
               dengan tenaga kerja  pada waktu  sebelum,  selama,  dan
               sesudah masa kerja.
           2.  Tenaga kerja adalah setiap orang yang mampu melakukan
               pekerjaan guna menghasilkan barang dan/atau jasa
               baik untuk memenuhi kebutuhan sendiri maupun untuk
               masyarakat.
           3.  Pekerja/buruh adalah setiap orang yang bekerja dengan
               menerima upah atau imbalan dalam bentuk lain.
           4.  Pemberi kerja adalah orang perseorangan, pengusaha, badan
               hukum, atau badan-badan lainnya yang mempekerjakan
               tenaga kerja dengan membayar upah atau imbalan dalam
               bentuk lain.
           5.  Pengusaha adalah :

               a.  orang perseorangan, persekutuan, atau badan hukum
                   yang menjalankan suatu perusahaan milik sendiri;
               b.  orang perseorangan, persekutuan, atau badan hukum
                   yang secara berdiri sendiri menjalankan perusahaan
                   bukan miliknya;


                                          3           Biro Hukum  Kemnaker R.I
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18