Page 17 - Bab 6 Makhluk Hidup
P. 17
(a) Rumput-rumputan (Poaceae)
Ada beberapa ciri dari kelompok rumput-rumputan, di
antaranya berbatang herba dan berhizoma, daunnya berpelepah,
urat daunnya sejajar,
bentuk daun seperti pita,
berambut halus pada
bagian pangkal helai daun.
Contoh: padi (Oryza
sativa), bambu kuning
(Bambusa vulgaris), serai
(Cymbopogon citratus),
alang-alang (Imperata
cylindrica), tebu (Saccharum b. Jagung
officinarum), gandum a. Padi
(Triticum aestivum), dan Gbr. 6.32
Elang sebagai makhluk hidup memiliki ciri-ciri tertentu
jagung (Zea mays).
(b) Pisang-pisangan (Musaceae)
Ciri kelompok pisang-pisangan di antaranya
tubuhnya berupa herba, batang yang terletak di tanah
(batang yang tegak ke atas berasal dari kumpulan
pelepah daun yang saling menutup sehingga disebut
batang semu), tanaman akan mati setelah berbuah,
dan bijinya tidak dapat ditanam sehingga tunas baru
berasal dari batang di bawah permukaan tanah (anak).
Contoh kelompok pisang-pisangan, di antaranya Gbr. 6.33
pisang buah (Musa paradisiaca), pisang batu (Musa Pohon pisang adalah tumbuhan monokotil
yang termasuk pisang-pisangan.
balbisiana), dan pisang seribu (Musa chilocarpa). (Sumber: Microsoft Encarta)
(c) Pinang-pinangan (Palmaceae)
Ada beberapa ciri yang dimiliki kelompok
tumbuhan pinang-pinangan ini. Di antaranya pohon
tidak bercabang, termasuk perdu, daunnya
berpelepah, apabila daun tanggal akan meninggalkan
bekas pada batang, menghasilkan buah yang tersusun
dalam tandan, dan memiliki pelindung buah yang keras.
Kelompok ini tersebar di daerah tropis dan di
daerah beriklim sedang sekitar 3.000 spesies. Contoh:
kelapa (Cocos nucifera), aren (Arenga pinnata), pinang
(Areca catecu), salak (Sallaca edulis), dan sagu Gbr. 6.34
(Metroxylon sagu). Aren adalah tumbuhan monokotil yang
termasuk pinang-pinangan.
141
Di unduh dari : Bukupaket.com

