Page 6 - Masalah Sosial dan Gejala Alam
P. 6
4. Gejala alam di negara tetangga
Secara umum berbagai gejala alam yang cerjadi di
Indonesia terjadi juga di negara negara tetangga¸
khususnya negara negara di kawasan Asia Tenggara.
Mengapa demikian? Mengapa gejala alam yang
cerjadi di negara tetangga memiliki kesamaan dengan
gejala alam yang terjadi di negara kita? Hal tersebut
dikarenakan keadaan alam dan kenampakan muka
bumi Indonesia dan negara negara tetangga
khususnya Asia Tenggara hampir sama. Berikut ini
beberapa contoh gejala alam yang terjadi di negara
negara tetangga : Gempa bumi, tsunami, banjir, la
nina dan el ni no.

