Page 35 - Konsep Peran, Kedudukan, Aturan di Lingkungan Keluarga, Masyarakat, dan Sekolah
P. 35
3)Ekonomi Perspektif 7 Disiplin Ilmu
Berdasarkan kajian ilmu ekonomi, mengenai peran dan
kedudukan di lingkungan keluarga, sekolah, dan
masyarakat sepertinya bisa dikaitkan dengan status
sosial ekonomi seseorang yang merupakan tinggi
rendahnya prestise yang dimiliki seseorang berdasarkan
kedudukan yang dipegangnya dalam suatu masyarakat
atau suatu lingkungan tertentu untuk memenuhi
kebutuhan atau keadaan yang menggambarkan posisi
atau kedudukan di suatu lingkungan berdasarkan
kepemilikan materi yang berpengaruh dalam kehidupan
bermasyarakat, pekerjaan, bahkan pendidikan. Seperti
contoh kondisi sosial ekonomi orang tua dalam sebuah
keluarga untuk kehidupan sehari-hari yang dihadapkan
pada dua hal yang saling berhubungan, yaitu adanya
sumber-sumber penghasilan yang dimiliki orang tua atau
keluarga (pendapatan) yang sifatnya terbatas yang
akan digunakan untuk membiayai atau memenuhi
kebutuhan keluarga yang tidak terbatas baik jumlah
maupun kualitasnya.

