Page 43 - MODUL KELAS 3 TEMA 2
P. 43
2. Selesaikanlah penjumlahan berikut dengan menggunakan garis bilangan!
3 + 3 = ….
0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Ayo Mengamati 3.1 dan 4.1 SBdP
Gambar dekoratif adalah gambar hiasan yang memiliki pola atau
motif tertentu.
Gambar dekoratif sering kali dibuat untuk mempercantik
ruangan.
Gambar dekoratif mirip seperti gambar pola atau
gambar semi abstrak, sama halnya seperti batik
yang menunjukan keanekaragaman suatu pola tertentu.
Ayo Berkreasi 3.1 dan 4.1 SBdP
Buatlah gambar motif hias tumbuhan!
Berilah warna agar karyamu lebih menarik!
Kerjakan di Rumah 3.1 dan 4.1 SBdP
Ajaklah orang tuamu untuk menggambar motif hias tumbuhan bersama-sama!
Pembelajaran 2
Ayo Mengamati 3.3 dan 4.3 PPKn
Kewajiban merupakan sesuatu yang harus dipenuhi. Adapun hak merupakan sesuatu yang
akan kita dapat setelah kewajiban terpenuhi. Setiap anggota keluarga terdiri atas ayah, ibu,
dan anak. Kewajiban ayah adalah mencari nafkah dan pemimpin keluarga. Kewajiban ibu
adalah mengurus rumah dan memastikan anggota keluarga tercukupi kebutuhannya. Adapun
kewajiban anak adalah belajar dan membantu ibu mengerjakan pekerjaan rumah.
Ayo Bercerita 3.3 dan 4.3 PPKn
Siapa saja anggota keluargamu?
Apa saja kewajiban masing-masing mereka?
Ceritakan pengalamanmu di depan teman-temanmu dengan percaya diri!
Ayo Membaca 3.5 dan 4.5 Bahasa Indonesia
Merawat Tanaman Mawar dalam Pot
Fatima menyukai tanaman mawar.
Saat berbunga, bunga tanaman mawar
Tematik 3 Tema 2 Menyayangi Tumbuhan dan Hewan 43

