Page 62 - MODUL KELAS 4 TEMA 5
P. 62

Ayo Mencoba                                         3.7 dan 4.7 IPA


                 Lakukan percobaan membuat periskop sederhana berikut bersama teman-temanmu!
                                             Membuat  Periskop Sederhana
                 Tujuan Percobaan:
                 1.  Menunjukkan fungsi periskop
                 2.  Menunjukkan cara kerja periskop

                 Alat dan Bahan:
                 1.  Karton/kardus bekas pasta gigi
                 2.  Gunting
                 3.  Lem
                 4.  Penggaris
                 5.  Pensil

                 Langkah Kerja:
                 1.  Siapkan dus bekas pasta gigi atau dengan menggunakan penggaris. Potonglah karton
                     menjadi empat bagian yang sama besar, masing masing 8 cm lebarnya. Gambarlah
                     persegi dengan sisi 6 cm sebanyak dua buah. Potonglah persegi tersebut.
                 2.  Potong persegi secara diagonal untuk membuat dua buah segitiga siku-siku.
                 3.  Tempatkan segitiga tersebut pada bagian atas strip kertas! Garislah dengan menggunakan
                     pensil. Kemudian, potonglah sepanjang garis tersebut untuk membuat celah. Lakukan
                     lagi di tiga tempat lainnya. Tekuklah karton dan rekatkan sisinya dengan menggunakan
                     pita perekat!
                 4.  Selipkan kedua kaca ke dalam celah.
                 5.  Tempatkan di balik penghalang sehingga periskop tersebut berdiri tegak melampaui
                     kepala! Lihatlah melalui lubang persegi di bawahnya!

                         Ayo Menulis                                        3.7 dan 4.7 IPA


                 Buatlah laporan hasil percobaanmu tersebut sesuai dengan format yang dicontohkan gurumu!
                 Ikutilah petunjuk laporan dengan baik!
                 Kerjakan pada kolom berikut!



























                62                               Tematik 4 Tema 5 Pahlawanku
   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67