Page 19 - MODUL KELAS 4 TEMA 1
P. 19
tindakan yang membuat malu keluarga, maka ia
akan diusir. Salah satu daerah yang didiami oleh
suku Bugis adalah Kabupaten Sidenreng Rappang.
Kabupaten ini memiliki luas wilayah 2.506,19 km²
dan berpenduduk sebanyak kurang lebih 264.955
jiwa. Penduduk asli daerah ini adalah suku Bugis
yang taat beribadah dan memegang teguh tradisi
saling menghormati dan tolong-menolong. Wilayah
suku Bugis terletak di dataran rendah dan pesisir
Pulau Sulawesi bagian selatan. Di dataran ini,
mempunyai tanah yang cukup subur, sehingga banyak masyarakat Bugis yang hidup sebagai
petani. Selain sebagai petani, suku Bugis juga dikenal sebagai masyarakat nelayan dan
pedagang. Meskipun mereka mempunyai tanah yang subur dan cocok untuk bercocok tanam,
tetapi sebagian besar masyarakat mereka adalah pelaut. Suku Bugis mencari kehidupan
dan mempertahankan hidup dari laut.Tidak sedikit masyarakat Bugis yang merantau sampai
ke seluruh negeri.
Umumnya rumah orang Bugis berbentuk rumah
panggung dari kayu berbentuk segi empat panjang
dengan tiang-tiang yang tinggi memikul lantai dan
atap. Konstruksi rumah dibuat secara lepas-pasang
(knock down), sehingga bisa dipindahkan dari satu
tempat ke tempat lain. Orang Bugis memandang
rumah tidak hanya sekadar tempat tinggal, tetapi
juga sebagai ruang pusat siklus kehidupan. Tingkat
atas digunakan untuk menyimpan padi dan benda-
benda pusaka. Tingkat tengah, yang digunakan
sebagai tempat tinggal, terbagi atas ruang-ruang untuk menerima tamu, tidur, makan, dan
dapur. Tingkat dasar yang berada di lantai bawah diggunakan untuk menyimpan alat-alat
pertanian, dan kandang ternak.
Baju bodo adalah pakaian adat suku Bugis dan
diperkirakan sebagai salah satu busana tertua di
dunia. Sesuai dengan namanya “bodo” yang berarti
pendek, baju ini memang berlengan pendek dan
dipadukan dengan sarung sutra berwarna senada.
Kesenian dari suku Bugis yang terkenal adalah tari
paduppa bosara. Tari padupa bosara merupakan
sebuah tarian yang mengambarkan bahwa orang
bugis kedatangan atau dapat dikatakan sebagai
tari selamat datang dari Suku Bugis. Orang Bugis jika kedatangan tamu senantisa
menghidangkan bosara sebagai tanda kehormatan.
Ayo Kerjakan 1.4, 2.4, 3.4, dan 4.4 PPKn
Carilah lebih banyak lagi tentang keragaman sosial, ekonomi, dan budaya yang terdapat di
lingkungan tempat tinggalmu! Kemudian, tuliskan hasil temuanmu pada kolom berikut!
Tematik 4 Tema 1 19

