Page 6 - MODUL KELAS 2 TEMA 4
P. 6
Ruas garis Ruas garis
Persegi memiliki 4 ruas garis. Segitiga memiliki 3 ruas garis.
Ayo Berlatih 3.9 dan 4.9 Matematika
Tunjukkanlah dengan memberi garis menggunakan warna yang berbeda
pada ruas garis bangun datar tersebut!
Kerjakan di Rumah 3.2 dan 4.2 SBdP
Nyanyikan lagu berjudul “Bersih dan Sehat” bersama orang tuamu!
Nyanyikan dengan riang dan gembira!
Pembelajaran 2
Ayo Memahami 3.4 dan 4.4 PPKn
Amatilah gambar berikut!
Dita dan keluarganya sedang membersihkan rumah.
Mereka saling bekerja sama.
Ayah yang membagi tugas dalam kerja bakti.
Mereka menjalankan tugas masing-masing.
Melakukan kegiatan bersama menunjukkan sikap
bersatu di rumah.
Hidup bersatu di rumah dapat menumbuhkan kerukunan
antaranggota keluarga.
Contoh sikap bersatu di rumah antara lain sebagai berikut.
1. Membantu ibu memasak.
2. Membantu pekerjaan ayah dan ibu.
3. Membersihkan rumah bersama
4. Bermain bersama adik.
86 Tematik 2 Tema 4 Hidup Bersih dan Sehat

