Page 68 - STANDAR PELAYANAN PTSP PN KPG.cdr
P. 68
PENDAFTARAN SURAT KUASA KHUSUS
1. PERSYARATAN
a. Surat kuasa khusus.
b. Foto copy Berita Acara Sumpah Advokat.
c. Foto copy Kartu Tanda Pengenal Anggota Advokat.
d. Foto copy Kartu Identitas (KTP/SIM)
e. Foto copy Surat Tugas (Bagi Kuasa dari Instansi).
2. MEKANISME DAN PROSEDUR
a. Petugas menerima surat kuasa khusus dan melihat kelengkapan
persyaratan dan memberikan checklist.
b. Petugas meregister surat kuasa khusus dan memberikan nomor salam
surat kuasa.
c. Petugas memintakan tanda tangan kepada Panitera.
d. Petugas menyerahkan formulir biaya pendaftaran surat kuasa khusus
kepada Pemohon untuk membayar ke kasir.
e. Petugas menyerahkan surat kuasa khusus yang telah didaftarkan.
3. WAKTU
15 (lima belas) menit* (apabila persyaratan sudah lengkap)
4. PRODUK LAYANAN
Surat kuasa khusus yang telah didaftarkan
5. BIAYA
Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2019, biaya PNBP
sebesar Rp. 10.000,00 (sepuluh ribu rupiah)

