Page 12 - TULIS AKSI LEWAT LITERASI
P. 12

ruang pertama yang harus dilalui terlebih dahulu oleh segala macam bentuk
                   pengaruh,  termasuk  pengetahuan,  karena  pengetahuan  harus  diproses
                   dahulu  dalam  otak  manusia  sebelum  diaplikasikan  pada  perkataan  dan
                   perbuatan.  Di  kalangan  pendidikan,  bentuk  PBAK  diterapkan  dengan
                   menjadikan  PBAK  sebagai  salah  satu  mata  kuliah.  Untuk  mendukungnya,
                   ICW  (Indonesia  Corruption  Watch)  membentuk  sistem  e-learning  yang

                   mencakup  berbagai  materi  tentang  korupsi,  mulai  dari  pengertian,
                   penyebab,  lembaga  yang  berperan,  contoh  kasus  korupsi,  hingga  upaya
                   penanganannya.  Di  kalangan  masyarakat  umum,  PBAK  lebih  difokuskan
                   pada  sosialisasi  dan  orasi  mengenai  bahaya  dan  cara  penanganan  serta

                   pencegahan  korupsi,  karena  masyarakat  inilah  yang  akan  langsung
                   menjumpai korupsi yang berseliweran di sekitar mereka.
                           Dengan  PBAK,  diharapkan  wawasan  masyarakat  Indonesia  seputar
                   korupsi semakin meningkat. Setidaknya, walaupun mereka tidak bisa terjun
                   langsung mengatasi kasus korupsi, edukasi mengenai korupsi yang mereka
                   salurkan  kepada  lingkungan  sekitarnya  dapat  membantu  mencegah

                   penyaluran bahaya korupsi, mengingat pengetahuan yang mengisi pikiran
                   manusia adalah dasar untuk mengendalikan perkataan dan perbuatan.
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17