Page 33 - MODUL KELAS 5 TEMA 5
P. 33
3. Rantai Detritus
Tipe ini, mata rantai nya berawal dari organisme pengurai, yang mana hancuran dari
bahan bahan yang telah terurai kemudian dimakan oleh cacing, rayap, dan lainnya.
Contoh: sampah kayu - rayap - ayam - ular
Ayo Menjawab 3.5 dan 4.5 IPA
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jawaban yang benar!
1. Apakah peran rumput, padi, tanaman, dan bunga dalam rantai makanan?
Jawab: ...........................................................................................................................
2. Termasuk kelompok apa hewan tikus pada rantai makanan?
Jawab: ...........................................................................................................................
3. Jelaskan kedudukan ular pada rantai makanan!
Jawab: ...........................................................................................................................
4. Berilah penjelasan apa yang dimaksud konsumen tingkat III!
Jawab: ...........................................................................................................................
5. Dapatkah manusia dan hewan hidup tanpa adanya tumbuhan hijau? Jelaskan
jawabanmu!
Jawab: ...........................................................................................................................
Ayo Berlatih 3.5 dan 4.5 IPA
Buatlah lima pertanyaan dari teks bacaan di atas! Cobalah saling tukar dan jawab dengan
teman sebangkumu!
1. Apa 4. Bagaimana
Pertanyaan: Pertanyaan:
2. Di mana 5. Mengapa
Pertanyaan: Pertanyaan:
3. Kapan
Pertanyaan:
Kerjakan di Rumah 3.5 dan 4.5 IPA
Amatilah lingkungan sekitar tempat tinggalmu! Tuliskan satu produsen dan urutan rantai
makanan yang mungkin terjadi dengan bantuan orang tuamu! Bacakan hasilnya pada
pertemuan berikutnya!
Pembelajaran 2
Ayo Belajar 3.5 dan 4.5 IPA
Aliran Energi dalam Rantai Makanan
Pada rantai makanan, terdapat aliran energi dalam suatu ekosistem. Aliran energi
pada ekosistem adalah proses berpindahnya suatu energi dari tingkat trofik ke tingkat trofik
berikutnya yang dapat digambarkan sebagai rantai makanan atau dengan menggunakan
piramida biomassa.
Seperti yang telah kita ketahui bahwa sumber energi utama adalah cahaya matahari.
Cahaya matahari masuk ke dalam ekosistem melalui produsen, dalam hal ini tumbuhan, di
Tematik 5 Tema 5 Ekosistem 113

