Page 72 - Harry Potter and The Order Of The Phoenix
P. 72

'Ron dan Hermione akan menjelaskan semuanya, sayang, aku benar-benar harus

               pergi,' Mrs Weasley berbisik dengan kacau. 'Di sana --' mereka telah mencapai
               lantai kedua, '-- kau ke pintu di sebelah kanan. Akan kupanggil kalian ketika
               sudah usai.'


               Dan dia bergegas turun ke bawah lagi.

               Harry menyeberangi lantai yang kumal itu, memutar kenop pintu kamar tidur,
               yang berbentuk kepala ular, dan membuka pintu.


               Dia menangkap sekilas langit-langit tinggi yang suram, kamar bertempat tidur
               ganda; lalu ada bunyi cicit keras, yang diikuti dengan jeritan yang bahkan lebih
               keras, dan pandangannya terhalang oleh sejumlah besar rambut yang sangat

               tebal. Hermione telah melemparkan diri kepadanya ke dalam pelukan yang
               hampir menjatuhkannya, sementara burung hantu mungil Ron, Pigwidgeon,
               meluncur dengan bersemangat mengitari kepala mereka.


               'HARRY! Ron, dia di sini, Harry ada di sini! Kami tidak mendengarmu tiba! Oh,
               bagaimana kabarmu? Apakah kau baik-baik saja? Apakah kau marah kepada
               kami?


               Kuyakin benar, aku tahu surat-surat kami tidak berguna -- tapi kami tidak bisa
               memberitahumu apa-apa, Dumbledore menyuruh kami bersumpah kami tidak
               akan, oh, kami punya begitu banyak hal untuk diceritakan kepadamu, dan kau
               punya hal-hal untuk diceritakan kepada kami -- para Dementor! Sewaktu kami
               dengar -- dan dengar pendapat Kementerian itu -- benar-benar keterlaluan, aku
               sudah memeriksanya, mereka tidak bisa mengeluarkanmu, mereka tidak bisa
               saja, ada ketentuan dalam Dekrit Pembatasan Masuk Akal bagi Penggunaan
               Sihir di Bawah Umur untuk penggunaan sihir dalam situasi yang mengancam
               nyawa --'


               'Biarkan dia bernapas, Hermione,' kata Ron sambil menyeringai ketika dia
               menutup pintu di belakang Harry. Dia tampak telah tumbuh beberapa inci lagi
               selama satu bulan mereka berpisah, membuatnya lebih tinggi dan tampak lebih
               menakutkan dari dulu, walaupun hidung panjang, rambut merah terang dan
               bintik-bintiknya masih sama.


               Masih tersenyum, Hermione melepaskan Harry, tetapi sebelum dia bisa berkata
               lagi ada suara kibasan lembut dan sesuatu yang putih membumbung dari puncak
               lemari gelap dan mendarat dengan lemah lembut di bahu Harry.
   67   68   69   70   71   72   73   74   75   76   77