Page 4 - MODUL KELAS 4 TEMA 5
P. 4
Sekarang bacalah teks berikut!
Raja Purnawarman, Panji bagi Segala Raja
Purnawarman adalah raja Kerajaan Tarumanegara yang hidup di masa Kerajaan Hindu.
Beliau bahkan diberitakan telah membawa Negara Taruma pada masa keemasan. Dialah
sang pembangun Tarumanegara, Panji bagi segala Raja. Purnawarman telah dinobatkan
sebagai raja dari Kerajaan Tarumanegara pada 395 Masehi. Ia berusia 23 tahun ketika
dinobatkan menjadi raja kurang lebih dua tahun sebelum ayahnya wafat dan memerintah
selama 39 tahun, dari tahun 395 hingga 434 Masehi.
Raja Purnawarman dikenal sebagai seorang raja yang pandai, bijaksana, dan sangat
memperhatikan kesejahteraan rakyatnya. Raja Purnawarman membangun saluran air,
memperbaiki aliran Sungai Gangga di daerah Cirebon. Hal ini dilakukan dengan tujuan
menghindari banjir yang kerap mengganggu wilayah Tarumanegara dan mengatasi masalah
kekeringan pada saat kemarau. Selain memperbaiki saluran sungai, Purnawarman juga
memperindah dan memperteguh alur Kali Cupu sehingga air dari aliran sungai dapat mengalir
sampai ke seluruh kerajaan dan dapat mengairi sawah dan ladang para petani dan menjadi
bertambah subur. Pembangunan kanal dan pembaruan aliran sungai sangat berpengaruh pada
kehidupan perekonomian. Selain berfungsi sebagai sarana pencegah banjir, dapat berfungsi
juga sebagai sarana lalu lintas air dan perdagangan antara Tarumanegara dengan kerajaan
lainnya. Dalam proses penggalian sungai dilakukan secara bersama-sama memperlihatkan
semangat gotong royong masyarakat Tarumanegara yang dikenal sebagai karya bhakti.
Selain itu, Raja Purnawarman telah memberantas perompak dengan memimpin
Angkatan Laut Kerajaan Tarumanegara untuk memerangi bajak laut atau perompak.
Ayo Menjawab 3.7 dan 4.7 Bahasa Indonesia
Jawablah pertanyaan berikut sesuai teks tersebut!
1. Apakah kerajaan yang hidup di masa Kerajaan Hindu?
Jawab: ...........................................................................................................................
2. Kapan Purnawarman dinobatkan sebagai raja dari Kerajaan Tarumanegara?
Jawab: ...........................................................................................................................
3. Apakah hasil dari perjuangan yang dilakukan oleh Raja Purnawarman untuk rakyatnya?
Jawab: ...........................................................................................................................
4. Tuliskan sikap kepahlawanan yang dimiliki Raja Purnawarman!
Jawab: ...........................................................................................................................
5. Tuliskan perjuangan yang dilakukan oleh Raja Purnawarman!
Jawab: ...........................................................................................................................
4 Tematik 4 Tema 5 Pahlawanku

