Page 8 - MODUL KELAS 4 TEMA 5
P. 8

Pembelajaran            2



                       Ayo Memahami                                        3.1 dan 4.1 PPKn


                     Tindakan Raja Purnawarman mendahulukan kepentingan umum dibandingkan dengan
                 kepentingannya sendiri serta selalu berjuang mendahulukan kepentingan umum daripada
                 kepentingan pribadinya. Raja Purnawarman juga selalu bermusyawarah dengan rakyatnya
                 untuk mencapai tujuan bersama.
                     Sikap raja Purnawarman tersebut sesuai dengan pengamalan Pancasila sila keempat.
                 Sila  keempat  berbunyi  “Kerakyatan  yang  dipimpin  oleh  hikmat  kebijaksanaan  dalam
                 permusyawaratan/perwakilan”, yang dilambangkan dengan kepala
                 banteng.
                     Lambang kepala banteng digunakan karena banteng merupakan
                 hewan sosial yang suka berkumpul, seperti halnya musyawarah
                 di  mana  orang-orang  harus  berkumpul  untuk  mendiskusikan
                 sesuatu.

                 1.  Makna Sila Keempat
                     Makna sila keempat Pancasila yaitu sebagai berikut.
                     a.  Mengutamakan kepentingan negara dan masyarakat.
                     b.  Mengutamakan budaya bermusyawarah dalam mengambil keputusan bersama.
                     c.  Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain.
                     d.  Bermusyawarah  sampai  mencapai  kata  mufakat  diliputi  dengan  semangat
                         kekeluargaan.

                 2.  Pengamalan Sikap Sila Keempat Pancasila
                     a.  Sikap di sekolah
                             Berikut pengamalan sikap di sekolah yang sesuai dengan sila keempat Pancasila.
                         1)  Membiasakan diri bermusyawarah dengan teman-teman dalam menyelesaikan
                             masalah.
                         2)  Berpartisipasi pemilihan ketua kelas ataupun ketua OSIS.
                         3)  Menerima kekalahan dengan ikhlas.
                     b.  Sikap di masyarakat
                             Berikut pengamalan sikap di masyarakat  yang sesuai dengan sila keempat
                         Pancasila.
                         1)  Selalu  mengedepankan  musyawarah  untuk  mencapai  mufakat  dalam
                             menyelesaikan masalah.
                         2)  Tidak memaksakan kehendak pada orang lain.
                         3)  Mengutamakan kepentingan masyarakat, bangsa, dan negara.

                        Ayo Kerjakan                                      3.1 dan 4.1 PPKn


                 Kerjakan tugas berikut secara mandiri!
                 1.  Tuliskan makna simbol sila keempat Pancasila!
                      .......................................................................................................................................
                      .......................................................................................................................................





                 8                               Tematik 4 Tema 5 Pahlawanku
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13