Page 32 - Suplemen Belajar Virus
P. 32
BAGIAN 4
Mempertahankan Imunitas
di Masa Pandemi
Ada beragam cara meningkatkan daya tahan tubuh di masa pandemi. Agar
imunitas tubuh Anda kuat untuk melawan kuman penyebab penyakit,
termasuk virus SARS CoV-2, semua cara tersebut perlu dilakukan secara
konsisten dan tidak bisa hanya mengandalkan satu cara saja.
Situasi pandemi covid-19 membuat tak sedikit orang menjadi stres, panik,
dan khawatir berlebihan. Hati-hati, hal tersebut bisa berpengaruh terhadap
imunitas dan membuat tubuh jadi lebih mudah terserang penyakit.
Terlebih lagi dengan perkembangan virus SARS CoV-2 yang masih terus
bermutasi dan menghasilkan varian baru, seperti varian Alpha, Beta,
Gamma, Delta, Lambda, Kappa, dan Omicron. Beberapa dari varian tersebut
diketahui lebih mudah menular dan bisa menimbulkan gejala yang lebih
parah. Oleh karena itu, masyarakat dihimbau untuk lebih waspada. Selain
menerapkan protokol kesehatan, Anda juga perlu meningkatkan daya tahan
tubuh agar dapat menangkal infeksi virus SARS CoV-2.

