Page 681 - Fisika Dasar 1 - Mikrajuddin Abdullah
P. 681

Bab 9 Benda Tegar dan Elastisitas




                          yang  dapat  berputar  pada  sumbu  vertikal  seperti  diilustrasikan  pada
                          Gambar  9.23.  Energi  yang  akan  disimpan  digunakan  untuk  memutar
                          silinder  sehingga  kecepatan  rotasinya  muncul  atau  bertambah.  Jika
                          gesekan dengan udara dapat diabaikan maka silinder akan terus berputar
                          dengan kecepatan hampir konstan dalam waktu yang lama. Jadi, energi
                          tersimpan cukup aman dalam putaran silinder.


                                   Ketika  energi  akan  diambil  kembali  maka  silinder  dihubungkan
                          dengan  pemutar  generator.  Generator  menghasilkan  energi  listrik  dan
                          pada  saat  bersamaan  kecepatan  rotasi  silnder  berkurang.  Ketika  akan
                          menyimpan energi lagi maka kecepatan putar silinder kembali diperbesar.
                          Dan ketika energi akan diambil maka kecepatan putar silinder direduksi
                          kembali.




                                       poros






                                                                




















                  Gambar 9.23 Skema roda terbang. Roda terbang terdiri dari silinder yang memiliki massa sangat besar dan
                  dapat berotasi bebas pasa poros yang memiliki gesekan sangat kecil.



                          9.10 Kerja Oleh Momen Gaya


                                   Misalkan benda tegar sedang diam, yaitu tidak berotasi maupun
                          tidak  bertranslasi.  Pada  benda  tersebut  kemudian  dikenai  dua  gaya
                          berlawanan arah, sama besar dan tidak segaris. Maka pusat massa benda


                                                            668
   676   677   678   679   680   681   682   683   684   685   686