Page 887 - Fisika Dasar 1 - Mikrajuddin Abdullah
P. 887
Bab 11 Kalor
cukup kuat dan ringan. Material yang kuat biasanya logam. Tetapi logam
bukanlah isolator panas sehingga tidak dapat digunakan langsung sebagai
dinding termos. Oleh karena itu, ide yang dilakukan adalah menggunakan
ruang hampa sebagai dinding termos dan dinding paling luar adalah logam
(Gambar 11.33). Desain termos adalah air ditempatkan dalam tabung kaca. Di
sisi luar tabung kaca dibuat ruang hampa dan di sisi luar ruang hampa
digunakan logam untuk menghasilkan kekuatan. Karena antara tabung kaca
tempat menyimpan air dan dinding logam terdapat ruang hampa maka panas
dari tabung kaca tidak dapat merambat ke dinding luar yang terbuat dari
logam. Akibatnya panas air akan bertahan lama.
Penutup (isolator)
Pembungkus luar (logam)
Tabungkaca yang
ada ruanghampa (vakum)
Penyangga (isolator)
Gambar 11.33. Skema termos air panas. Urutan material dinsing termos adalah: tabung kaca, ruang hampa, dan
dinding logam sebagai pengaman (pemberi kekuatan).
Sandal
Sandal yang sering dijumpai di hotel dibuat dari bahan yang sangat
sederhana. Bahan utamanya adalah kain (Gambar 11.34). Kain termasuk
bahan yang sulit dilewati kalor. Sandal tersebut digunakan untuk melindungi
kaki dari dinginnya lantai.
Sandal tersebut juga dijumpai di rumah warga yang tinggal di daerah
bersalju. Saat salju turun suhu sangat rendah termasuk suhu lantai ruangan.
Dan saat musim salju inilah sandal tersebut digunakan untuk menghindari
dingin telapak kaki.
874

