Page 48 - Skripsi_Risqi Apriyadi_20140830006
P. 48

C.  Model Pembelajaran Flipped Classroom

                           1.  Pengertian Flipped Classroom


                                      Flipped  classroom    Menurut  Thiyagu  (2014)  menyatakan  bahwa

                               flipped  classroom  adalah  pembalikan  dari  pembelajaran  tradisional  di


                               mana  diluar  kelas  siswa  mendapatkan  atau  mempelajari  materi  dengan

                               cara  membaca  atau  melihat  video,  yang  kemudian  saat  kegiatan  kelas


                               digunakan  untuk  lebih  mencerna  materi  dengan  kegiatan  seperti  diskusi

                               atau debat. Pernyataan ini mendapat dukungan dari pernyataan Vitta dan

                               Al-Hoorie  (2020)  yang  menyatakan  bahwa  ada  kesepakatan  dalam


                               membalik  atau  terbalik,  di  mana  permbelajaran  dalam  kelas  dan


                               pembelajaran  secara  mandiri  ditukar.  Sehingga  dapat  dikatakan  bahwa

                               flipped classroom sebagai model pembelajaran yang membalik kebiasaan

                               pada model pembelajaran tradisional, yang semula kegiatan di luar kelas


                               digunakan untuk mengerjakan tugas, sekarang dirubah di mana kegiatan di

                               luar kelas digunakan untuk mempelajari materi yang akan diajarkan, dan


                               untuk  didalam  kelas  yang  biasanya  sebagian  besar  waktu  diisi  dengan

                               penyampaian materi, dalam flipped classroom waktu yang banyak tersisa


                               digunakan  untuk  kegiatan  di  dalam  kelas,  bisa  berupa  diskusi  atau

                               kegiatan lain yang dapat membuat pembelajar dapat makin memahami isi

                               dari materi yang telah mereka pelajari sebelumnya.



                                      Menurut Lage dkk dalam Roehl, Amy dkk (2013)  telah melakukan

                               pembelajaran menggunakan model pembelajaran flipped classroom dalam


                               pelatihan  atau  pembelajaran  ekonomi  menemukan  cara  yang  mudah







                                                              22
   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53