Page 184 - uu ciptakarya Master
P. 184
Peraturan Perundang-undangan
Pasal 165
Pengusaha dapat melakukan pemutusan hubungan kerja
terhadap pekerja/ buruh karena perusahaan pailit, dengan
ketentuan pekerja/buruh berhak atas uang pesangon sebesar
1 (satu) kali ketentuan Pasal 156 ayat (2), uang penghargaan
masa kerja sebesar 1 (satu) kali ketentuan Pasal 156 ayat (3)
dan uang penggantian hak sesuai ketentuan Pasal 156 ayat (4).
Pasal 165
Cukup jelas
Pasal 165*** dihapus
Pasal 165
Dihapus.
Pasal 166
Dalam hal hubungan kerja berakhir karena pekerja/buruh
meninggal dunia, kepada ahli warisnya diberikan sejumlah
uang yang besar perhitungannya sama dengan perhitungan
2 (dua) kali uang pesangon sesuai ketentuan Pasal 156
ayat (2), 1 (satu) kali uang penghargaan masa kerja sesuai
ketentuan Pasal 156 ayat (3), dan uang penggantian hak
sesuai ketentuan Pasal 156 ayat (4). 37
Pasal 166
Cukup jelas
*** Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020, Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-
Undang Nomor 2 Tahun 2022, dan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2023.
37 Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 61/PUU-X/2012 tanggal 25 Juli
2012, menyatakan permohonan Nomor 61/PUU-X/2012 perihal Pengujian
Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan dan
Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja,
ditarik kembali.
Biro Hukum Kemnaker R.I 174

