Page 203 - SENI BUDAYA KLS 9 - BUKU GURU
P. 203

smpyapiaparung ©®
   smpyapiaparung ©®



                Proses Pembelajaran  I



                  Guru setelah menjelaskan alur pembelajaran dan tujuan yang
              hendak dicapai maka langkah selanjutnya adalah menjelaskan materi
              pameran kelas/kelompok. Dalam materi pameran didahului dengan
              pengenalan konsep dalam pameran tersebut, dan serta tujuan, manfaat,
              keorganisasian serta pelaksanaan pameran. Bentuk pelaksanaan
              pameran juga teoritis pameran, apakah pameran berdasarkan kelompok,
              berdasarkan karya peserta pameran atau gagasan lain dalam pameran.
              Disini guru harus punya contoh-contoh pameran seni rupa yang  bukan
              hanya dari buku, tapi bisa dari sumber lain.
                  Dalam proses ini guru, melakukan kegiatan sebagai berikut.

              1.  Peserta didik melakukan pengamatan dengan cara membaca dan
                  manyimak dari kajian buku teks dan literatur/media audio visual
                  untuk memancing keingintahuan peserta didik tentang pameran.

              2.  Peserta didik diajak untuk diskusi dalam kelas agar peserta
                  mendapatkan wawasan mengenai pengertian, fungsi dan tujuan
                  pameran.

              3.  Mengindentifi kasi pengertian, fungsi  dan tujuan pameran.
              4.  Menganalisa pengertian, fungsi,  dan tujuan pameran di sekolah.

              5.  Mengkomunikasikan hasil analisis di depan kelas dalam bentuk
                  presentasi.



                Proses Pembelajaran  II



                  Pada proses pembelajaran ini guru mengajak peserta didik untuk:

              1.  Mengamati dan menyimak dari buku teks seni budaya tentang
                  perencanaan pameran karya seni rupa di sekolah.
              2.  Mengumpulkan informasi tentang rencana perencanaan pameran di
                  sekolah melalui buku teks, literatur, atau sumber terpercaya lain.
              3.  Mengasosiasikan tentang perencanaan pameran seni rupa di sekolah.

              4.  Mengomunikasikan tentang perencanaan pameran di sekolah di
                  depan kelas.





                192 Kelas IX SMP/MTs
                    Buku Guru
   198   199   200   201   202   203   204   205   206   207   208