Page 63 - ASPEK HUKUM RANGKAP JABATAN PADA KORPORASI DI INDONESIA
P. 63
yang justru tidak sesuai dengan amanat perusahaan,
melainkan mengutamakan kepentingan yang dimilikinya
Konflik kepentingan sering terjadi antara Direksi atau
Komisaris dan perusahaan. Padahal dalam UUPT pada Pasal
97 ayat (3) disebutkan bahwa “Setiap anggota Direksi
bertanggung jawab penuh secara pribadi atas kerugian
Perseroan apabila yang bersangkutan bersalah atau lalai
61
menjalankan tugasnya.” Lebih lanjut, dalam ayat Pasal 97
ayat (5) huruf c disebutkan bahwa Anggota Direksi tidak
dapat dipertanggungjawabkan atas kerugian tersebut apabila
dapat membuktikan bahwa Ia tidak mempunyai benturan
kepentingan baik langsung maupun tidak langsung atas
62
tindakan pengurusan yang mengakibatkan kerugian. Hal
tersebut berlaku juga bagi Dewan Komisaris, dimana pada
Pasal 114 ayat (3) UUPT diatur bahwa “Setiap Anggota
Dewan Komisaris ikut bertanggung jawab secara pribadi atas
kerugian Perseroan apabila yang bersangkutan bersalah atau
63
lalai menjalankan tugasnya.” Dan pada Pasal 114 ayat (5)
huruf b disebutkan bahwa Anggota Dewan Komisaris tidak
dapat dipertanggungjawabkan atas kerugian perseroan apabila
dapat membuktikan tidak mempunyai kepentingan pribadi
61 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020
Tentang Cipta Kerja, Pasal 97 ayat (3).
62 Ibid, Pasal 97 ayat (5).
63 Ibid, Pasal 114 ayat (3).
55

