Page 66 - ASPEK HUKUM RANGKAP JABATAN PADA KORPORASI DI INDONESIA
P. 66

untuk melakukan tindakan monopoli untuk menguntungkan

               perusahaannya dan menciptakan terjadinya persaingan usaha
               tidak  sehat.  Dengan  kewenangan  tersebut  juga  ia  dapat

               melakukan  segala  sesuatunya  tanpa  keterbukaan  dan
               pertanggungjawaban         atau       dapat       mengatur

               pertanggungjawaban  yang  dapat  menutupi  tindakannya.
               Dengan  demikian,  dampak  dari  rangkap  jabatan  yang

               dilakukan  oleh  seseorang  dapat  menimbulkan  terjadinya

               Korupsi, Kolusi dan Nepotisme.


               C.  Melanggar Prinsip Good Corporate Governance

                    Dalam  perjalanannya,  terdapat  beberapa  permasalahan
               dan  ketidakpatuhan  dalam  penerapan  Good  Corporate

               Governance  (GCG)  di  Indonesia.  Seperti  yang  telah
               dijelaskan  pada  bab  sebelumnya,  bahwa  GCG  merupakan

               prinsip  dan  acuan  dalam  mengendalikan  perusahaan  agar
               terjadinya  check  and  balances  antara  para  pemangku

               kepentingan  (stakeholders).  Pentingnya penerapan GCG ini

               pada  prinsipnya  untuk  mengatur  sekaligus  mencegah
               terjadinya kesalahan yang dapat menimbulkan risiko kerugian

               perusahaan,  terutama  bagi  Direksi  dan  Komisaris  sebagai
               organ  Perseroan  yang  mengambil  dan  menentukan  arah

               kebijakan perusahaan.






                                            58
   61   62   63   64   65   66   67   68   69   70   71